Rutan Kabanjahe Gelar Penyuluhan Bantuan Hukum Terhadap Warga Binaan

    Rutan Kabanjahe Gelar Penyuluhan Bantuan Hukum Terhadap Warga Binaan

    KARO - Secara umum, setiap orang yang tersangkut perkara berhak mendapatkan bantuan hukum.

    Namun, tata cara dan syarat untuk mendapatkan bantuan hukum. Masih banyak yang belum tahu dan tidak mengerti prosedurnya.

    Nah, untuk memperjelas hal itu, rumah tahanan negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe, Rabu (30/10-2024) menggelar penyuluhan hukum mengenai hal tersebut.

    Kasubsi Pelayanan Tahanan, Andry Petra Jaya Bangun S.Sos diwakili Jonhwder Depari menyampaikan, jika edukasi hukum terhadap warga binaan sangatlah penting dilakukan.

    "Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran hukum, sekaligus memberikan pengetahuan mengenai hak-hak mereka dalam mendapatkan bantuan hukum, ” ujarnya membuka kata sambutan.

    Ditengah rangkaian acara, dilakukan sesi tanya jawab antar warga binaan dan narasumber dari Lembaga Bantuan Hukum  (LBH) Yesaya 56 Tanah Karo.

    "Syarat-syarat dan prosedur mengajukan permohonan bantuan hukum harus diikuti. Jadi, setiap orang berhak memiliki pendampingan atau bantuan hukum selama proses peradilan, " ujarnya.

    Sementara, James Tarigan seorang warga binaan menanyakan mengenai proses hukum dan langkah-langkah untuk mendapatkan bantuan hukum.

    “Dengan adanya penyuluhan ini, kami mulai paham tentang hak dan bagaimana cara mendapatkan bantuan hukum, ” ujarnya.

    Meskipun begitu, warga binaan berharap agar kegiatan penyuluhan hukum dapat dilakukan secara berkesinambungan.

    Menanggapi itu, jajaran Rutan Kabanjahe berkomitmen akan terus mengedukasi dan memberikan informasi yang bermanfaat sebagai bagian dari upaya rehabilitasi dan reintegrasi sosial.

    "Karena penyuluhan hukum merupakan bagian dari program untuk mendukung hak asasi manusia. Begitu juga dengan akses keadilan bagi semua orang selaku warga negara, " pungkas Kepala Rutan (Karutan) Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan SH.

    Ia berharap, warga binaan dapat lebih siap menghadapi proses hukum dan paham akan posisi mereka dalam menjalani proses sistem peradilan.

    (Anita Theresia Manua)

    karo sumut
    Anita Manua

    Anita Manua

    Artikel Sebelumnya

    Minimalisir Peredaran Barang Terlarang,...

    Artikel Berikutnya

    Pemberitahuan Pindah Memilih Lokasi Khusus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Pemda Karo Terkesan 'Tutup Mata', 500 Pedagang Korban Kebakaran Pusat Pasar Berastagi 'Curhat' ke Abetnego Tarigan  *Jora Sinukaban : Sejak Terbakar, 500 Pedagang Terpaksa Dirikan Lapak Sendiri dan Terpencar
    Hari Jadi Permata GBKP ke-76, Dihadiri Abetnego Tarigan dan Pt Edy Suranta Bukit
    Hasil Undian KPU, Paslon 'ABDI' Abetnego - Edy Dapat Nomor Urut 1 di Pilkada Karo 2024
    Kaji Terapkan Pariwisata Berkelanjutan, Bupati Karo Terima Kunjungan Profesor Sarah Gardiner Australia
    Sabu Seberat 180,35 Gram dan Ganja 3,514 Gram Dimusnahkan Kejari Karo
    Pemda Karo Terkesan 'Tutup Mata', 500 Pedagang Korban Kebakaran Pusat Pasar Berastagi 'Curhat' ke Abetnego Tarigan  *Jora Sinukaban : Sejak Terbakar, 500 Pedagang Terpaksa Dirikan Lapak Sendiri dan Terpencar
    Kaji Terapkan Pariwisata Berkelanjutan, Bupati Karo Terima Kunjungan Profesor Sarah Gardiner Australia
    Hari Jadi Permata GBKP ke-76, Dihadiri Abetnego Tarigan dan Pt Edy Suranta Bukit
    Hasil Undian KPU, Paslon 'ABDI' Abetnego - Edy Dapat Nomor Urut 1 di Pilkada Karo 2024
    Peringati World Clean Up Day, Pelajar SMK dan SMA Gelar Aksi Pungut Sampah  **Abetnego Tarigan : Lingkungan Tidak Bersih dan Rapi, Bikin Ragu Minat Investor Asing 
    Bawaslu Karo Gelar Sosialisasi Tata Cara Penyampaian Permohonan Sengketa Pilkada
    Dewan Pembina Porbikawa Sumut Abetnego Tarigan, Lepas Atlet Karate Karo Menuju POP Provsu 
    Jadi Pusat Perhatian, Kembar Identik Dilantik Jadi Anggota DPRD Karo Periode 2024 - 2029
    Bupati Karo Siap Dukung Event Aquabike Jetski World Championship 2023
    Bincang-Bincang Santai, Abetnego Tarigan Ingatkan Anak Muda Karo Pahami Bahaya Narkotika

    Ikuti Kami